Agenda PPDB 2022-2023 SDIT Insantama Serang, dalam kegiatan observasi dan wawancara orang tua calon siswa baru dilaksanakan Sabtu (07-01-2023) di SDIT Insantama Serang. Telah terdaftar sebanyak 44 calon siswa baru, PPDB pun masih berlanjut. Agenda PPDB untuk observasi dan wawancara ortu siswa baru ini mengusung tema: Menjadi muslim sejati, santun, berprestasi dan berakhlak Islami.
Kedatangan para calon siswa baru bersama orang tuanya di SDIT Insantama Serang disambut dan dipersiapkan oleh panitia PPDB. Para orang tua siswa baru, mengisi catatan kehadiran dan para calon siswa baru langsung menuju Mushala Insan Mulia untuk berkumpul bersama calon siswa yang lainnya. Kegiatan pertama, para calon siswa baru, diajarkan praktik shalat dan bercerita Islami dengan mendongeng kisah syekh Abdul Qodir Jaelani yang dipandu oleh ustadz Aryani.
Kegiatan kedua, para calon siswa baru, dibagi per kelompok di ruangan kelas, untuk belajar membaca dan menulis. Agar para siswa baru dapat memahami instruksi ganda atau melakukan yang diperintah oleh observer, dan menulis huruf, kata, kalimat, dan menghitung. Kegiatan ketiga, mengasah motorik, dengan melakukan permainan menangkap ikan mas.
Menurut ketua PPDB 2022-2023 SDIT Insantama Serang, ustadz Nurul Huda menegaskan bahwa kegiatan observasi itu merupakan skrining, sebagai upaya menumbuh kembangkan anak untuk mengukur laju tumbuh anak, baik secara fisik maupun fungsi kerjanya sesuai baku atau tidak. Sedangkan assessment adalah melihat tumbuh kembang anak untuk mengukur secara spesifik laju perkembangan anak. Contohnya seperti menggunakan balon warna-warni, huruf dari sebuah dadu, plastisin dan lain-lain.
Lebih lanjut ustadz Nurul Huda mengatakan tujuan kegiatan observasi ini pertama, untuk melihat beberapa perilaku anak yang berkebutuhan khusus, dengan indikator fisik, kontak mata, komunikasi, gerakan, respon, sosialisasi dan tingkah laku. Kedua, melatih anak untuk mengenal budaya Insantama sebelum anak-anak masuk sekolah.
“Harapannya, semoga semua anak bisa lulus tahap observasi untuk melanjutkan di tahun ajaran baru, dan mudah-mudahan bertambahnya siswa di PPDB selanjutnya bisa memenuhi kuota menjadikan Insantama Serang unggul sesuai dengan visi misi serta target yang sudah ditetapkan oleh Yayasan Mitra Insantama. Insyaa Allah PPDB mentargetkan 4 kelas.” Pungkasnya.
Ustadz Nurul Huda menambahkan bahwa PPDB itu sebagai ujung tombak terdepan di sekolah, sehingga membutuhkan peran serta semua pihak dan dukungannya.
Sementara itu, orang tua calon siswa baru, bapak Hasyim Al Habsyi yang mendaftarkan putranya ananda Zaki Hafidz Al Habsyi di SDIT Insantama Serang, mengatakan bahwa memilih sekolah Insantama setelah melakukan observasi selama seminggu. Alasan memilih Insantama karena memiliki track record yang baik dan pembelajaran ilmu agama dan ilmu pengetahuan sejalan sesuai dengan visi misi nya. Sehingga terbukti dan terlihat dari adab anak-anak yang berakhlak Islami.
“Harapannya dapat memahami dalam penerapan tentang adab dan akhlakul karimah, yang terpenting seimbang pengetahuan agama dan umum, sehingga kita bisa sinergi kerjasama antara orang tua dengan sekolah.” Tuturnya.[]